Visi
“Mewujudkan Masyarakat Wilayah Puskesmas Gedangan Menuju Sehat”
Misi
- Menggerakkan pembangunan berwawasan kesehatan.
- Mendorong Kemandirian Masyarakat Untuk Berperan Aktif dalam Membudayakan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat.
- Memelihara dan meningkatkan derajat kesehatan masyarakat
MOTTO : Kami “ SIAP†Melayani masyarakat Menuju sehat.
TATA NILAI
“ SIAP KERJA â€Â
- Senyum : Selalu bekerja sesuai motto 5S (Senyum Salam Sapa Sopan Santun)
- Integritas : Dalam menjalankan kegiatan selalu memiliki suatu tujuan yang sama
- Akuntabel : Setiap menjalankan kegiatan harus dapat dipertanggungjawabkan
- Profesionalisme : Sikap dan perilaku kerja yang menjunjung tinggi etika dan Standar-standar profesi
- Kerjasama : Sikap dan perilaku yang sanggup bekerjasama dalam sebuah tim kerja yang solid, menghargai perbedaan, keragaman, serta kekurangan dan kelebihan orang lain.
Tujuan
- Terselenggaranya pelayanan kesehatan dasar yang bermutu
- Meningkatnya kualitas hidup dan lingkungan hidup yang sehat dan kesadaran Berperilaku sehat
- Tercapainya derajat kesehatan yang optimal, baik individu, keluarga,kelompok, Masyarakat.
Maklumat Pelayanan
Jenis Layanan
Produk Layanan
- Pendaftaran Pasien
- Pelayanan Rekam Medis Pasien
- Hematologi, Kimia darah, Urinalisis, Imunologi- Serologi, Preparat Mirobiologi, Faeses, HIV/AIDS, Syphilis, HbsAg
- Konsultasi Dokter, Pemeriksaan Medis, Tindakan medis, Surat Rujukan, Surat Keterangan Kesehatan, Surat Keterangan Buta Warna
- Konsultasi kesehatan gigi, pemeriksaan kesehatan gigi, tindakan tambal, cabut, scalling/pembersihan karang gigi
- Pelayanan KIA, KB, Imunisasi dan Kesehatan Reproduksi, Pelayanan caten
- PELAYANAN KLINIK SANITASI
- Penanganan Kegawatdaruratan
- Penanganan Pengaduan Masyarakat
- Penyedian obat racikan dan non racikan, komunikasi, informasi, edukasi kepada pasien, pemberian informasi obat (PIO)