Latih Kader Untuk Penguatan Posyandu Dusun Kali Kajang dan Pucukan

Dinkes-Sidoarjo

Dusun Kali Kajang dan Pucukan yang berada di wilayah kelurahan Gebang mendapat perhatian serius Dinas Kesehatan Sidoarjo.  Di dusun Pucukan ada sekitar 47 KK dan di dusun Kali Kajang dihuni oleh 200 jiwa. Dua wilayah di ujung timur kabupaten Sidoarjo ini berada di tengah-tengah areal pertambakan dan dekat dengan laut.  Untuk mengoptimalkan layanan kesehatan di dua dusun tersebut, pembentukan pos pelayanan terpadu (Posyandu) dipadang sangatlah penting.

Seperti diungkapkan Kasi Promkes Endang Sawitri saat mendampingi Kepala Bidang Pemberdayaan Masyarakat (PKM), Ida Ernani, langkah awal sebagai penguatan aktivitas posyandu di dua dusun tersebut adalah pelatihan kader posyandu. Pelatihan kader ini dilakukan agar kegiatan pelayanan kesehatan bisa berjalan maksimal. Utamanya dalam rangka deteksi dini untuk berbagai persoalan kesehatan yang mungkin terjadi di wilayah tersebut. Diantaranya gizi buruk dan mensosialisasikan program-program pemerintah terkait dengan mengasuh bayi/balita sejak 10 hari pertama. (cat)