Sidoarjo – DinasKesehatan
Usaha Kesehatan Sekolah merupakan satu bagian dari kegiatan pembangunan di bidang kesehatan yang bertujuan agar anak didik mempunyai perilaku hidup sehat sedini mungkin. Oleh karena itu, pembinaan tersebut telah dilakukan sejak anak didik masuk sebagai keluarga besar SMP Negeri 4 Sidoarjo. Demikian disampaikan Kepala Sekolah SMP Negeri 4 Sidoarjo, Muflich Hasyim, M.Pd di kantornya.
“Kami semua warga sekolah ini telah menjadikan spirit “Sehat Dimulai dari Saya†sebagai komitmen utama dalam rutinitas keseharian. Untuk menjaga komitmen tersebut, setiap siswa senantiasa memperoleh pembinaan terkait pentingnya pembangunan lingkungansekolahsehat di sekolah,â€Âkatanya.
 Setiap tahun sekitar 10 persen dari siswa yang ada wajib mengikuti workshop Kader Kesehatan Remaja (KKR).
Kegiatan yang dilakukan secara periodik yang didukung oleh Puskesmas Urangagung dan Dinas Kesehatan Kabupaten Sidoarjo. Kegiatan tersebut menyajikan materi pentingnya makanan sehat, kesehatan reproduksi, pemeriksaan mata dan gigi, bahaya Napza, pengolahan sampah dan lain-lain. Setiap awal tahun ajaran baru dilakukan skrining kesehatan dengan sasaran semua murid kelas 1 dengan tujuan agar permasalahan yang berhubungan dengan kesehatan pada anak dapat diketahui sedini mungkin. Dengan diketahuinya masalah kesehatan anak, dapat segera dilaksanakan tindak lanjut penanganan, dengan harapan proses belajar anak di sekolah maksimal. Disamping itu dilakukan pemeriksaan periodik untuk murid kelas 2 dan 3 yang dilakukan setiap 6 bulansekali, serta kegiatan lain, misalnya penyuluhan kesehatan, pembinaan kantin sehat di sekolah, serta sarana dan prasaranya yang lain.
 “Berbekal pengetahuan dan komitmen melaksanakan pola hidup bersih-sehat, seluruh warga di sekolah ini merasa selalu siap bila sewaktu-waktu ditunjuk mengikuti berbagai kegiatan terkait lingkungan sekolah sehat.Termasuk kelengkapan administrasi pendukungnya,â€Âkatanya.
Prestasi terkait lingkungan sekolah sehat dimulai tahun 2011 setelah ditunjuk mewakili kecamatan Kota Sidoarjo mengikuti lomba lingkungan sekolah sehat tingkat kabupaten. Kala itu, SMP Negeri 4 Sidoarjo memperoleh penghargaan juara I. Setelah memperoleh penghargaan tersebut, sekolah ini dipercaya untuk mengikuti lomba lingkungan sekolah sehat tingkat propinsi JawaTimur.
“Pada lomba ini, kami memperoleh predikat juara II tingkat SMP se-JawaTimur. Penghargaan ini tentu merupakan prestasi yang perlu disyukuri. Penghargaan itu semakin menumbuhkan kepercayaan diri dan menguatkan komitmen menjaga lingkungan sekolah sehat di sekolah. Dan perlahan-lahan komitmen menjaga dan merawat lingkungan agar tetap bersih, indah, asri dan sehat semakin membudaya di kalangan keluarga besar SMP Negeri 4 Sidoarjo,â€Âkatanya. Sehingga tahun 2013 memperoleh predikat juara I tingkat SMP se-Jawa Timur dan akan mewakili Jawa Timur ketingkat nasional pada tahun 2014.
Nah saat penilaian tingkat Nasional dilakukan, semua sarana-prasarana pendukung terkait administratif, fisik dan aktualisasi dari komitmen yang harus dilakukan, kami sudah siap sebaik-baiknya. Begitu pula saat mulai ruang kepala sekolah sampai toilet siswa dan guru diperiksa serta tak ketinggalan pula kelas, laboratorium IPA, kantin, ruang BP, ruang UKS, Koperasi Siswa, masjid dan perpustakaan. “Semua itu memang termasuk ketentuan dalam lomba lingkungan sekolah sehat. Jadi semua elemen terkait upaya mewujudkan lingkungan sekolah sehat, diperiksa dan dilihat oleh tim penilai,â€Âkatanya. (tac)